Scroll Untuk Membaca Artikel

ZONA Desa

Pemdes Bambasiang Bangun Rabat Beton 650 Meter

541
×

Pemdes Bambasiang Bangun Rabat Beton 650 Meter

Sebarkan artikel ini
Proses pembangunan rabat beton di Desa Bambasiang yang dilakukan masyarakat setempat. Foto : Istimewa.

Parigi Moutong, Zona Sulawesi Pemerintah Desa (Pemdes) Bambasiang, Kecamatan Palasa, Kabupaten Parigi Moutong melakukan pembangunan rabat beton sepanjang 650 meter di pegunungan Dusun 3 Labani.

“Dalam RAB kami taruh 500 meter panjang rabat beton, namun ada ketambahan 150 meter sehingga secara keseluruhan 650 meter,” kata Kepala Desa (Kades) Bambasiang, Abraham saat di Kantor Desa Banbasiang, Senin (24/6/2024).

Ia juga menyebutkan, pihaknya menganggarkan sebesar Rp 400 juta untuk pembabgunan rabat jalan yang menghubungkan Dusun 3 Labani, Desa Bambasiang. Juga sebagai jalan kantong produksi.

“Penganggaran untuk rabat sebesar 400 juta. Itu di Dusun 3 Labani. Karena itu juga masuk sebagai jalan kantong produksi,” ujarnya.

Sebab, masyarakat di Desa Bambasiang banyak yang berprofesi sebagai petani dan pekebun. Oleh karena itu, kata Abraham, perbaikan jalan di Dusun 3 menjadi kenutuhan bagi masyarakat setempat.

Ia mengungkapkan sebelum dilakukan rabat beton jalan itu merupakan akses yang sangat sulit untuk di lewati oleh pengendara roda dua, baik ketika hendak pergi ke Dusun 3 Labani maupun ke kebun.

“Memang untuk jalan yang di rabat sekarang ini akses yang paling susah untuk di lewati ke Labani. Begitu juga yang mau pergi ke kebunnya. Parah sekali. Apalagi kalau hujan,” ungkap Abraham.

Menurutnya, penduduk di Dusun 3 Labani sebanyak 100 Kepala Keluarga (KK) yang semuanya mencari nafkah dengan cara bercocok tanam.

“Jadi di Labani itu ada sekitar 100 KK. Ada yang menanam rica, jagung, bawang padi ladang, dan ada yang punya cengkeh serta tanaman lain,” tandasnya.

Baca juga : Pemdes Bambasiang Salurkan Bantuan Ketahanan Pangan