Scroll Untuk Membaca Artikel

ZONA Desa

Pemdes Bobalo Serahkan Bantuan kepada Petani dan Peternak

780
×

Pemdes Bobalo Serahkan Bantuan kepada Petani dan Peternak

Sebarkan artikel ini
Kades Bobalo, Jilpan Pulumoduyo (kedua dari kanan). Foto : Istimewa.

Parigi Moutong, Zona Sulawesi Pemerintah Desa (Pemdes) Bobalo, Kecamatan Palasa, Kabupaten Parigi Moutong akan menyerahkan sejumlah pupuk, bibit, alat pertanian, dan bantuan peternakan serta nelayan.

Kades Bobalo, Jilpan Pulumoduyo mengatakan bantuan ini sebagai bentuk perhatian Pemdes Bobalo terhadap peningkatan produksi di sektor pertanian, perkebunan, peternakan, dan perikanan.

“Jadi bantuan ini akan kami berikan kepada petani, pekebun, peternak, dan nelayan agar produktifitas pertanian dan perkebunan bisa meningkat,” katanya kepada ZonaSulawesiid, Rabu (1/4/2024).

Ketika masyarakat menggunakan bantuan ini, Jilpan berharap dapat meningkatkan produktifitas petani, pekebun, peternak, dan nelayan di Desa Bobalo akan lebih unggul.

Ia menuturkan, sejumlah bantuan ini telah masuk dalam program ketahanan pangan Pemdes Bobalo pada tahun anggaran 2024.

“Semua bantuan ini masuk dalam program ketahanan pangan yang dibagikan kepada petani, pekebunan, peternak, dan nelayan,” tuturnya.

Menurut Jilpan, ada sebanyak 40 penerima bantuan terdiri dari petani, pekebun, peternak, dan nelayan, masuk dalam sasaran penyaluran bantuan.

Selain itu, Pemdes Bobalo turut memberikan bibit cokelat, duriam, rica, sayuran alpukat serta alat pertanian.

“Selain dari pupuk yang kami berikan kepada petani dari program ketahanan pangan yaitu berupa bibit coklat, durian, rica, sayuran, alpukat serta alat-alat pertanian, racun rumput dan racun hama juga alat pencaca untuk ternak sapi,” ungkap Jilpan.

Ia menyampaikan, nilai alat tangkap modern untuk nelayan dan lain sebagainya. Biayanya  berkisar Rp 167.814.000.

Baca juga : Persiapan MTQ Kecamatan Palasa, Kades Bobalo : Kami Butuh Dana Rp 227 Juta