Scroll Untuk Membaca Artikel

ZONA Parigi MoutongZONA Pendidikan

Tingkatkan Kualitas di Sektor Pendidikan, Pemda Parimo Segera Terapkan Motode GASING

939
×

Tingkatkan Kualitas di Sektor Pendidikan, Pemda Parimo Segera Terapkan Motode GASING

Sebarkan artikel ini
Kepala Bidang Sekolah Ibrahim,

Parigi Moutong, Zona Sulawesi – Menindaklanjuti kerja sama antara Pemerintah Daerah dan yayasan milik profesor Yohanes Surya yang telah di tanda tangani oleh Bupati tentang peningkatan kualitas di sektor pendidikan, Dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten parigi moutong bersama tim Profesor Yohanes Surya menggelar pelatihan dan bimbingan khusus bagi guru dan siswa dengan menggunakan metode GASING (Ganpang, Asik dan menyenangkan).

Pelatihan yang berlangsung selama dua minggu itu, di ikuti 96 peserta yang terdiri dari 32 guru dan 64 siswa se- kabupaten parigi moutong.

“Itu ada 32 guru dan 64 siswa yang kita latih awal selama dua minggu bersama tim Profesor Yohanes Surya terkait metode,” unkap Kepala bidang sekolah dasar Disdik Parimo, Ibrahi, di ruang kerjanya, rabu (01/11/2023).

Kemudian, Ibrahim mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaring tenaga trainer yang nantinya akan melakukan pengimbasan atau malatih guru yang lain sehingga semua guru di kabupaten Parigi Moutong memiliki kemampuan dan metode yang tepat.

“Pelatihan itu bertujuan hasil dari 32 guru itu akan melatih lagi guru-guru yang ada di kabupaten parigi moutong dengan sistim pengimbasan, itu sementara berlangsung,” jelasnya.

Olehnya, ibrahim mengajak kepada seluruh satuan pendidikan terkhusus guru sekolah dasar intuk bersama-sama mensukseskan kegiatan pelatihan.

“Saya menyampaikan kepada sekuruh satuan pendidikan khususnya sekolah dasar mari sukseskan kegiatan gampang, asik dan menyenangkan dengan metode berhitung itu,” ujarnya.