Parigi Moutong, Zona Sulawesi – Dalam upaya penanganan stunting, Pemerintah Desa (Pemdes) Bambasiang melaksanakan sosialisasi pencegahan stunting berkerjasama dengan Puskesmas Palasa, bertempat di Balai Pertemuan Desa Bambasiang, Kecamatan Palasa, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Senin (9/10/2023).
Kepala Desa (Kades), Daud Togao mengatakan desanya masuk salah satu desa locus stunting di Kecamatan Palasa. Alasan itulah, sehingga Pemdes Bambasiang melaksanakan sosialisasi pencegahan stunting kepada masyarakat.
Ia berharap kegiatan ini dapat mengurangi stunting di desanya tersebut.
“Kiranya dengan adanya program ini, stunting di Desa Bambasiang dapat berkurang, karena desa kita masuk dalam locus stunting,” ujar Daud.
Dalam penanggulangan stunting Pemdes Bambasiang telah meakukan berbagai upaya. Seperti pemberian makanan tambahan, obat-obatan, dan lainnya.
“Sudah banyak upaya yang dilakukan Pemdes Bambasiang dalam penanggulangan stunting, seperti kegiatan yang di posyandu. Misalnya penyediaan mkanan tambahan dan masih banyak lagi,” ucap Daud.
Sampai saat ini, kata Daud, ada sejumlah 2 orang anak yang terindikasi stunting.
“Kalau yang terindikasi stunting di Desa Bambasiang ada dua orang anak. Juga terdapat anak-anak yang kurang gizi. Sehingga disini jangan sampai terjadi stunting lagi,” tutupnya.
Baca juga : Pemdes Bambasiang Laksanakan Rapat Persiapan Pengurusan Adminduk