Parigi Moutong, ZonaSulawesi – Kepala Desa (Kades) Eeya, Sumanto, S.Pd mendampingi 3 orang peserta berasal dari Desa Eeya yang tergabung dalam khafila Kecamatan Palasa dalam lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an atau MTQ tingkat Kabupaten Parigi Moutong di Kecamatan Balinggi.
“Peserta asal Desa Eeya sebanyak 3 orang bernama Mawadah, Nurul Ilma dan Asri,” ujarnya kepada ZonaSulawesi.id, Sabtu (14/12/2024).
Ia mengatakan, Mawadah akan mengikuti lomba MTQ Tingkat Kabupaten Parigi Moutong pada bidang Da’iyah Remaja, sedangkan Nurul Ilma di bidang lomba hafalan 10 juz. Kemudian, Asri mengikuti lomba di bidang Tilawah Remaja.
Sumanto mengharapkan seluruh peserta dari desanya dapat memberikan penampilan terbaik dan membawa nama harum Kecamatan Palasa pada lomba MTQ Tingkat Kabupaten Parigi Moutong tersebut.
“Saya berharap, baik peserta dari Desa Eeya dan desa lainnya yang mewakili Kecamatan Palasa dapat menunjukkan penampilan terbaik dan membawa nama harum kecamatan,” ucap Sumanto.
Ia juga menginginkan kiranya capaian ketiga peserta asal Desa Eeya yang mewakili Kecamatan Palasa dapat menjadi motivasi bagi pemuda di Desa Eeya untuk bisa berprestasi dalam bidang keagamaan.
“Semoga ketiga peserta ini bisa menular ke teman-teman lainnya di Desa Eeya atas prestasinya di bidang keagamaan dan slalu belajar dan latihan terus,” tutup Sumanto.