Scroll Untuk Membaca Artikel
ZONA Parigi Moutong

Simpang Siur Soal Data Warga Terdampak Bencana Torue, BPBD Parimo Pastikan Rampung di 31 Juli 2022

477
×

Simpang Siur Soal Data Warga Terdampak Bencana Torue, BPBD Parimo Pastikan Rampung di 31 Juli 2022

Sebarkan artikel ini
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Parigi Moutong, Idran. Foto : Saiful/Zona Sulawesi

Parigi Moutong, Zona Sulawesi – Memasuki hari ke dua bencana alam banjir bandang yang melanda Desa Torue, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) yang terjadi pada Jumat malam tanggal 29 Juli 2022, data warga terdampak bencana masih belum bisa di pastikan.

Simpang siurnya jumlah warga terdampak bencana di Desa Torue yang beredar di beberapa media sosial ini menimbulkan banyak pertanyaan terkait data pasti warga yang terdampak bencana di Kecamatan Torue.

Baca juga : SAHIB Peduli Salurkan Bantuan dan Buka Dapur Umum di Desa Torue

Akibat banyak yang mempertanyakan terkait jumlah pasti warga yang terdampak bencana alam di Desa Torue, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Parimo pun akan segera merampungkan dan mengekspos data pasti warga yang terdampak bencana.

“Sebenarnya memvalidasi data itu ini hari dan besok sudah ada data karna besok kami akan pemaparan di depan BNPB oleh pa Wabub,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Parimo, Idran, saat rapat kordinasi bersama Bupati Parimo, perwakilan BPBD Sulteng, Dinsos Sulteng dan para relawan dari beberapa lembaga yang bertempat di Kantor Camat Torue, Sabtu, (30/7/2022).

Ia mengharapkan terkait data warga terdampak bencana di Desa Torue pada Sabtu Malam sudah di laporkan ke Kepala BNPB.

“Kami harapkan data itu, ini hari atau ini malam, itu sudah memberikan laporan ke Kepala BNPB,” tutupnya.